Friday, April 30, 2010

Game Developer Indonesia

Prospek Game Developer di Indonesia Seperti Apa yaaa?

 Jade Raymond, produser game Assassin's Creed


       Game kini sudah merajalela dimana-mana, dari game culun hingga game yang menyerupai realita pun sudah tersedia dan dari bocah sampai yang berjenggot pun tak luput dari nikmatnya bermain game, tapi tahukah anda tentang  perkembangan game developer di Indonesia? Apakah sebagus banyaknya pengguna game tersebut? Berikut ulasannya . . .


Menurut Beberapa Fakta
Jumlah Gamer
Menurut media online Detik.com (6 Feb 2009) diperkirakan jumlah gamer dan pengguna internet di Indonesia mencapai:
  • 6 juta orang gamer online
  • 25 juta pengguna internet
Studio Game Lokal
Masih berjumlah belasan perusahaan. Sebagian besar freelance atau merangkap studio animasi.
Franchise Game Online
Sampai saat ini, hampir semua game online adalah hasil franchise dari luar (contoh: Ragnarok, Getamped, Seal Online, RF-Online, Idol Street, Perfect World dan terbaru Crazy cart)

Cara Mengembangkan Games Lokal
Membangun sentra pendidikan game developer
Selain pendidikan akademi, juga membangun sentra pendidikan praktis untuk membuat berbagai pendukung gamedev. Seperti kursus maupun bootcamp. Sehingga secara perlahan dapat meningkatkan kualitas dan kreatifitas dalam membuat suatu game.

Membuat game dengan konten lokal
Ini adalah celah dimana kita bisa mengambil kesempatan dalam berkompetisi menjadi game developer, kita bisa mengeksplor cerita lokal yang menarik dan beri sentuhan universal. Sehingga game terasa lebih dekat dengan kehidupan kita. Contoh: Mambuat game perwayangan dengan basic seperti dota dan pembuatannya disesuaikan dengan kebutuhan gamers tetapi tidak kalah seru dibanding game-game dota lainnya.

Merangkul franchise luar
SDM game developer dibuat untuk mendukung kustomisasi dari berbagai aset untuk game produk luar. Tujuan akhir: transfer teknologi dan memandirikan pasar dalam negeri.


Sekarang yang menjadi tanda tanya besar ialah bisakah industri game lokal berkembang dan maju??


Perkembangan Game Developer Indonesia
Mulai tumbuh namun butuh waktu
Perkembangan dunia game sangat pesat. Indonesia secara tidak langsung terpengaruh. Namun hanya butuh waktu untuk membuka mata pemerintah akan hal itu. Sehingga bisa lebih memuluskan langkah game developer di Indonesia

Gerakan di mulai dari game developer
Butuh kraetifitas tinggi, kerja keras dan konsistensi untuk meyakinkan berbagai pihak dalam membuat produk yang unggul baik untuk pasar dalam maupun luar, sehingga tidak kalah bersain dengan geme-game luar.

Gunakan jurus: Jemput Bola
Dunia itu rata. Outsourcing, freelance, world competition dan bentuk interaksi global lainnya akan menumbuhkan game developer yang baru dan mandiri.

Kesimpulan
Peluang Besar tapi butuh Kiat
Belajar dari para game developer yang sudah ada saat ini. Mereka membuktikan bisa eksis baik dengan menjual produk dalam maupun luar negeri, namun hanya sedikit terganjal oleh dukungan dan HAKI (Hak Kekayaan Intelektual), karena sudah menjadi rahasia umum pembajakan di Indonesia itu dianggap sah!

Bangun hubungan dengan dunia bisnis
Klub wirausaha, inkubator bisnis adalah salah satu pilihan untuk memulai dari level akademis. Game development tidak melulu berurusan dengan coding atau teknis. Sebagian besar dipengaruhi bisnis dan prosedur tertentu.

Skill yang sudah ada ditawarkan ke pasar luar, kita tinggal mendapatkan gaji dengan dollar, makan rupiah, bisa dibayangkan betapa lebihnya penghasilan yang didapat. Ditambah dengan adanya internet, peluang game developer lokal bisa lebih survive dan menjadi besar dengan promo-promonya. Dan dari segi bahasa, kita bisa atasi masalah bahasa Inggris sehingga game dapat diterima oleh gamers luar.

3 comments:

  1. nice......................

    ReplyDelete
  2. izin publikasi yaa..

    OmahTI UGM presents

    Seminar Start New Game
    info lebih lanjut klik
    http://seminar-startnewgame.com

    ReplyDelete
  3. Ok siap bos, smoga bermanfaat , tp acara ud lwat y? he

    ReplyDelete